Paus 7 Ton Terdampar di Pulau Cipangukus, Garut




www.hotsblack.com - Garut, Nelayan Pantai Santolo, Desa Pamalayan, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat, menemukan paus yang memiliki bobot sekitar 7 ton dan panjang 15 meter. Mamalia tersebut tersangkut pada batu karang sejauh 500 meter arah pantai di Pulau Cipangukus, Santolo, Rabu (19/9/2012) pagi sekitar pukul 06.30 WIB.

Kasat Polisi Air Polres Garut AKP Asep Suherli menyatakan, paus tersebut sudah dalam kondisi mati, diduga terlalu lama terombang-ambing gelombang pantai selatan Kabupaten Garut yang cukup besar.

"Kini kondisi ikan sudah mati tersangkut pada batu karang yang terjal," ujar Asep saat dihubungi wartawan melalui pesawat telepon.

Nelayan dan petugas Polisi Air masih mencari jalan keluar untuk mengevakuasi paus tersebut, mengingat hewan yang cukup besar tidak mungkin bisa ditarik ke darat dengan menggunakan kapal nelayan.

"Selain bobot paus yang berat juga kondisi pantai dangkal dan batu karang yang terjal, " ungkap Asep.

Paus tersebut terdampar ke pantai diduga mencari air yang bersuhu hangat mengingat saat ini sedang terjadi musim air dingin di lepas Pantai Santolo Garut.

"Suhu air laut memang saat ini cukup dingin, kemungkinan ikan tersebut mencari suhu air hangat," tandasnya.
www.hotsblack.com


Buka juga artikel di bawah ini :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design Downloaded from Free Website Templates Download | Free Textures | Web Design Resources